NEWS UPDATE :  

Berita

LANCAR itu Pasti..... PAT CBT Online

(Humas), SMAN 1 MONTONG mulai melaksanakan Ujian Akhir Jenjang (PAT) Semester Genap TP 2022/2023. 

Pelaksanaan Ujian Akhir Jenjang (PAT) Semester Genap ini berlangsung dari Senin 29 Mei 2023 hingga Jumat 9 Juni 2023 mendatang.

Kepala SMAN 1 Montong, Drs. Kusworo Budi Mulyoto, M.MPd. menyampaikan bahwasanya Ujian Akhir Jenjang (PAT) Semester Genap 

TP 2022/2023 di SMAN 1 MONTONG tahun ini diikuti oleh 246 Siswa ( kelas X dan XI) dengan menggunakan berbasis Ujian CBT (Semi Online) dengan Smartphone, yang dibagi menjadi 3 Server untuk mengendalikan 11 Ruang Ujian. 

Drs. Kusworo Budi Mulyoto, M.MPd juga berpesan kepada seluruh siswa yang melaksanakan ujian supaya bersungguh-sungguh menjawab dan mengerjakan soal-soal PAT, di androidnya masing-masing agar mendapatkan hasil yang maksimal dan juga sebagai bahan evaluasi oleh guru-guru mata pelajaran mengenai kemampuan peserta didiknya dalam akademik.

Beliau juga mengatakan bahwa pihaknya telah memastikan seluruh peserta didik dan para guru agar tetap mengikuti dan memperhatikan protokol kesehatan.  "Kemudian memastikan kepada peserta didik agar langsung kembali ke rumah setelah ujian selesai", pungkasnya.

Dalam penutupnya Drs. Kusworo Budi Mulyoto, M.MPdberharap agar situasi PAT yang berlangsung selama 8 hari berturut-turut ini dapat berlangsung dengan lancar dan kondusif serta tidak ada kendala yang berarti yang mengganggu kelancaran pelaksanaan ujian.


SMA NEGERI 1 MONTONG.... THE RIGHT CHOICE OF YOUR EDUCATION